Blogger Widgets

Saturday, February 4, 2017

Harapan Diujung Waktu (Puisi)



Harapan Diujung Waktu
Karya : Dian Arianti
Puisi tentang perang


Terdengar lantunan indah suara tembakan
Suara bom yang memekakkan telinga
Darah yang berhamburan
Dan hilangnya harapan manusia

Menyaksikan ribuan orang berlumuran darah
Meninggalkan kerusakan dan kehancuran pada hati manusia
Sakit… sesak… dan perih…
Seakan bernafas tanpa udara

Ribuan orang terluka tanpa henti
Ribuan orang berjuang tanpa lelah
Meraih harapan orang-orang yang telah gugur
Harapan yang selalu mengalir sepanjang waktu


Jika ada yang mau download puisi ini dalam bentuk dokumennya, silahkan klik link
Harapan Diujung Waktu (Puisi)
Link 1 | Link 2

No comments:

Post a Comment